Cara menanam tanaman kacangan penutup tanah/legume cover crops (LCC). Menanam tanaman penutup tanah/legume cover crops (LCC) di perkebunan kelapa sawit adalah salah satu tahapan pekerjaan yang penting dan membutuhkan biaya yang cukup tinggi oleh karena itu diperlukan perhatian yang sangat khusu demi keberhasilannya.

Adapun manfaat tanaman penutup tanah/legume cover crops (LCC) adalah sebagai berikut: 

a) Menekan pertumbuhan gulma, sehingga dapat menghemat biaya pengendalian gulma saat masih tanaman belum menghasilkan

b) Meningkatkan kandungan bahan organik tanah

c) Memperbaiki kondisi fisik tanah yaitu aerasi dan menjaga kelembaban tanah

d) Mencegah dan mengurangi erosi permukaan tanah

e) Mengikat (fiksasi) unsur hara Nitrogen dari udara, dengan demikian memperkaya tanah dengan senyawa Nitrogen

f) Menekan  pertumbuhan hama dan penyakit tertentu

Adapaun Jenis – jenis  kacangan yang biasa digunakan sebagai penutup tanah pada perkebunan kelapa sawit, karet, cacao dan teh adalah:

a) Calopogonium caeruleum (CC)

Berikut gambar Calopogonium caeruleum (CC)

b) Calopogonium mucunoides (CM)

Berikut gambar Calopogonium mucunoides (CM)

c) Pueraria javanica (PJ)

Berikut gambar Pueraria javanica (PJ)

d) Mucuna cochinchinensis (MC)

Berikut gambar Mucuna cochinchinensis (MC)

e) Mucuna bracteata (MB)

Berikut gambar Mucuna bracteata (MB)

Untuk mendapatkan pertumbuhan tanaman penutup tanah/legume cover crops (LCC)  yang baik dan disertai pertimbangan biaya, biasanya dilakukan campuran kacangan dengan komposisi per ha sebagai berikut :

a) 6 kg PJ +  3 kg CM +  0,5 kg CC 

b) 2 kg MC

Sedangkan penanaman MB dapat dilakukan dengan tujuan untuk mencadangkan sumber bibit kacangan dalam kebutuhan mendatang (sebagai tanaman induk).

   

Selain dari biji tanaman penutup tanah juga dapat diperbanyak  dengan cara stek. Jenis kacangan yang dapat ditanam dengan stek yaitu Mucuna bracteata (MB) dengan ketentuan:

a) Penyetekan berasal dari tanaman induk MB yang tumbuh subur

b) Cari ruas kacangan MB yang berakar (tidak terlam¬pau muda atau tua) 

c) Ruas MB tersebut langsung ditanam di kantong plastik yang berlubang bagian tepinya (ukuran  10 cm x 8 cm x 0,1 mm) hingga hasil stek tumbuh dengan baik ( ± 2 bulan)

d) Sebagai media dipakai top soil yang bebas dari kotoran

e) Penyiraman dilakukan pada pagi dan sore hari (bila tidak turun hujan)

f) Setelah itu, potong hasil stek dan siap ditanam di lapangan

Persiapan menanam tanaman kacangan  penutup tanah/legume cover crops (LCC)

Persiapan yang baik akan sangat menentukan keberhasilan pembangunan penutup tanah, dengan tahapan sebagai berikut:

a) Areal bersih dari gulma dan penanaman  dapat  dilakukan setelah pekerjaan memancang

b) Di daerah  yang  baru  dibuka, perlu  dilakukan inokula¬si bakteri Rhizobium (10 gram Rhizobium dalam 0,25 liter air untuk setiap 10 kg campuran kacangan) untuk meningkat¬kan daya ikat (fiksasi) Nitrogen oleh bakteri bintil akar.  Pemberian Rhizobium tidak mutlak dilakukan dan dapat ditiadakan

c) Untuk memudahkan penaburan di lapangan, campuran kacangan + Rhizobium yang cukup kering dicampur dengan pupuk TSP/RP (9 kg campuran LCC + 9 kg TSP/RP untuk 1 Ha)

Sebelum ditanam, kacangan sebaiknya direndam terlebih dahulu dengan air hangat  500 C, dengan tujuan:

a) Mempercepat pertumbuhan kecambah

b) Kacangan akan terapung dan mudah diketahui kosong (tidak baik pertumbuhannya)

Cara Menanam tanaman kacangan  penutup tanah/legume cover crops (LCC)

Cara menanam kacangan penutup tanah/ LCC tergantung dari topografi lahan yang akan ditanam, berikut adalah cara menanam tanaman kacangan  penutup tanah/legume cover crops (LCC) tersebut :

a. Areal datar sampai dengan bergelombang

– Kacangan ditanam sejajar barisan tanaman

– “Larikan” campuran PJ, CM dan CC sebanyak 2 (dua) baris setiap gawangan hidup dan satu baris antar pokok dalam barisan tanaman

– MC ditanam 3 (tiga) lubang di antara pokok dekat rumpukan kayu/batang. Setiap lubang ditanam 3 (tiga) benih MC

– Penanaman kacangan pada areal datar-bergelombang disajikan pada  

b. Areal Bukit Bergunung

– Pada areal berbukit-bergunung dengan pola kontur/teras maka kacangan ditanam searah dengan terasan/ barisan tanaman 

– campuran PJ, CM dan CC sebanyak 4 (empat) titik  antara 2 (dua) pokok di dekat bibir terasan

– MB ditanam di antara titik campuran PJ, CM dan CC

Perawatan kacangan penutup tanah/legume cover crops (LCC)

Pemupukan 

Kacangan perlu dipupuk agar tumbuh subur dan cepat menutup tanah.  Jenis, dosis dan waktu pemupukan disajikan pada Tabel  dibawah ini.

Penyiangan

Agar tanaman kacangan dapat berhasil tumbuh dengan baik maka harus dilakukan penyiangan pada awal masa tanam. Adapun kegiatan penyiangan tanaman kacangan adalah sebagai berikut :

a. Di dalam larikan kacangan 

Penyiangan dilakukan dengan cara mencabuti dengan tangan atau cangkul kecil. Sedangkan di luar/bagian tepi di kanan kiri larikan  digaruk dengan  menggunakan  cangkul  selebar  ± 45 cm. Rotasi penyiangan ini dilakukan  setiap  2 minggu sekali sampai kacangan menutup sempurna.

b. Untuk penyiangan diantara larikan

Dilakukan dengan penyem¬protan herbisida  Paracol (paraquat + diuron) dosis 1,5 – 2,0 liter/ha blanket. Rotasi penyemprotan ini dilakukan 1,5 – 2 bulan sekali sampai pertumbuhan kacangan bergabung (menutup).

Demikian informasi yang dapat saya sampaikan tentang cara menanam tanaman kacangan penutup tanah/legume cover crops (LCC) di perkebunan semoga dapat mebantu.

PENAWARAN kHUSUS bAGI ANDA YANG MENCARI BENIH SAWIT UNGGUL KAMI MENYEDIAKANNYA.

PPKSBENIH SAWIT PPKS : ISI 250 BIJI

UNTUK HARGA / KETERSEDIAAN BARANG SILAHKAN SMS KE 081278351356 / 087899161334 – BPK ROYAN – NO CALL

SOCFINDO

BENIH SAWIT SOCFINDO : ISI 250 BIJI

UNTUK HARGA / KETERSEDIAAN BARANG SILAHKAN SMS KE 081278351356 / 087899161334 – BPK ROYAN – NO CALL

BENIH LONSUM

UNTUK HARGA / KETERSEDIAAN BARANG SILAHKAN SMS KE 081278351356 / 087899161334 – BPK ROYAN – NO CALL

TUNGGU APA LAGI PESAN SEKARANG JUGA. PILIH BENIH YANG BERKUALITAS UNTUK MASA DEPAN INVESTASI ANDA.KARENA HARGA SAWIT DARI TAHUN MENGALAMI KENAIKAN

Cara Pemesanan : SMS ke 081278351356 / 087899161334, tuliskan : Pesan BENIH LONSUM, Jumlah yang dipesan, Nama Anda dan Alamat Kirim Lengkap (untuk menentukan ongkos kirim)

Contoh SMS :
Pesan BENIH LONSUM, 4 bungkus , Tono, Jl. Kalibaru Timur Rt 004/01 Pasar Nangka Kel. Utan Panjang Kec. Kemayoran, Jakarta 10620

Dan Kami akan membalas sms Anda untuk Data transfer dan konfirmasi Pengiriman bENIH sAWIT UNGGUL ke Anda. Proses persiapan dan pada saat pengiriman membutuhkan waktu 3 hari setelah pembayaran.

Untuk waktu malam hari, Anda tetap bisa sms order Anda dan pada pagi hari kami akan membalas sms Anda.

Advertisements

Artikel Terkait Lainnya

Salah satu penyakit yang dapat menghambat pertumbuhan dan perkembangan tanaman kelapa sawit serta berpotensi mengurangi produksi hingga 25% pada tanaman berusia 3–9 tahun adalah busuk tandan kelapa sawit, atau buah sawit busuk sebelum masak (Siregar, 2011) Penyebab buah sawit busuk sebelum masak dapat bervariasi dan melibatkan beberapa faktor. Berikut beberapa alasan umumnya: 1. Penyakit: Beberapa […]

Padda September 2021, perdagangan pupuk hayati di tingkat global adalah bagian dari industri pertanian yang berkembang pesat. Pupuk hayati, seperti bakteri pengikat nitrogen, bakteri pelarut fosfor, dan mikroorganisme lainnya, digunakan untuk meningkatkan produktivitas tanaman secara alami dan berkelanjutan. Beberapa mikroorganisme yang umumnya termasuk dalam pupuk hayati melibatkan bakteri pengikat nitrogen, bakteri pelarut fosfor, dan mikroba […]

Kelapa sawit merupakan tanaman primadona yang saat ini di gandrungi oleh masyarakat di Indonesia terbukti luasan lahan kebun kelapa sawit Indonesia saat ini sudah mencapai kurang lebih 10 juta hektar. Tanaman ini menjadi primadona karena tingkat keuntungan yang didapatkan oleh petani pekebun sangat tinggi karena kelapa sawit akan berproduksi hingga lebih 25 tahun dan harga […]

Gulma bambu merupakan salah satu jenis gulma yang sangat sulit dikendalikan di perkebunan kelapa sawit. Bambu memiliki sistem perkembang biakan dengan cara vegetatif lewat anakan. Pertumbuhan bambu juga sangat cepat sehingga terkadang sulit dikendalikan di perkebunan. Gulma bambu digolongkan kedalam kelas A diperkebunan sehingga tergolong gulma yang wajib dikendalikan karena berdampak sangat negatif terhadapa tanaman […]

Aplikasi Kalkulator Untuk Planter.  Sudah lama konsultasisawit tidak melakukan update artikel tetapi kali ini ada sebuah aplikasi yang sepertinya sangat berguna bagi rekan Plantrer yang berada di perkebunan kelapa sawit yaitu sebuah aplikasi yang membantu untuk menghitung beberapa perhitungan yang biasa digunakan rekan – rekan semuanya. Aplikasi  ini bernama PlanterCalc tampilan anatmukanya sederhana dan berisi […]